26 Mei 2010

UJIAN KODE ETIK NOTARIS PERIODE 2010

Pemberitahuan Ujian Kode Etik Notaris periode tahun 2010


1. Waktu Pelaksanaan Ujian

- diadakan dalam 2 (dua) hari yaitu hari Jum’at dan Sabtu, tanggal 18 dan 19 Juni 2010
- Tanggal 18 juni 2010 untuk Pembekalan bagi peserta dan tanggal 19 Juni 2010 Ujian tertulis dan Ujian Tatap Muka/Lisan


2. Persyaratan peserta :

1. Keanggotaan luar biasa Ikatan Notaris Indonesia ( dari Pengurus Daerah setempat )
2. Foto copy Ijazah S1 yang dilegalisir
3. Fotocopy ijazah Spesialis Notaris atau Magister Notariat yang dilegalisir perguruan tinggi setempat
4. Menandatangani lembar Surat Pernyataan yang disediakan pada saat pendaftaran
5. Pas Photo berwarna ukuran 4x6 = 4 lembar, 3x4=4 lembar dan 2x3=2 lembar
6. Bukti identitas diri
7. Biaya ujian : Rp.1.500.000,- (satu juta limaratus ribu rupiah)


3. Pendaftaran :

Telah dibuka dan ditutup tanggal 15 Juni 2010


4. Tata tertib dan Pakaian Peserta Ujian :

- Laki-laki :
- Kemeja lengan panjang warna putih, berdasi
- Celana dari bahan kain warna gelap, bukan jeans
- Bersepatu ( bukan sandal atau sepatu sandal )
- Wanita :
- Blus lengan panjang warna putih, rapih
- Rok atau celana panjang dari bahan kain warna gelap, bukan jeans
- Bersepatu ( bukan snadal atau sepatu sandal )


5. Rancangan Acara :

Jum’at tanggal 18 Juni 2010 ( Pembekalan Peserta Ujian Kode Etik Notaris)
- 08.00 – 09.00 Pembukaan
- 09.00 – 11.30 Materi Pembekalan oleh DKP INI dan PP INI
- 11.30 – 13.30 Ishoma
- 13.30 – 15.15 Materi Pembekalan oleh Pengwil/DKW INI

Sabtu tanggal 19 Juni 2010 ( Ujian Tertulis dan Tatap Muka/Lisan )
- 08.00 – 09.00 Pembukaan ( Sambutan-sambutan )
- 09.00 – 09.30 Rehat Kopi
- 09.30 – 10.00 Pembagian soal ujian dan lembar isian untuk jawaban
- 10.00 – 12.30 Ujian Tulis
- 12.30 – 13.30 Ishoma
- 13.30 – selesai Ujian Tatap Muka/ Lisan


6. Info lebih lanjut harap hubungi Pengurus Wilayah INI yang menyelenggarakan Ujian Kode Etik Notaris :

Pengwil Jawa Timur : Sekretariat (sementara) : Jl Kebonrojo 6 A Surabaya ( Telp:031-3521282, 3521285, Fax :031-3522641 )


Salam

ttd

Sitaresmi Puspadewi S., S.H, M.Kn.

Ketua Panpel UKEN 2010 INI Pengwil Jatim